Cari Artikel

Minggu, Agustus 17, 2008

Krusty Krabs 2

Pendahuluan

Selama ini Krusty Krab selalu menjadi restoran yang paling diminati di Bikini Bottom. Setiap harinya restoran ini selalu penuh dengan pengunjung. Semua pengunjung biasanya memesan menu spesial Krusty Krab yaitu Krabby Patty, burger lezat dengan cita rasa yang luar biasa.

Seiring dengan berjalannya waktu, Krusty Krab terus berkembang. Setiap harinya pengunjung selalu bertambah. Berbagai renovasi terus dilakukan, tapi tetap saja restoran ini tak kuasa menampung pengunjung yang semakin banyak. Untuk itulah pemilik restoran ini, Eugene Krabs berencana untuk membangun restoran baru yang letaknya tidak jauh dengan restoran pertama, bertempat di kawasan perdagangan Bikini Bottom.


Menu utama Krusty Krab 2 masih sama dengan restoran pertama yaitu Krabby Patty. Namun, pada restoran kedua ini kami menyediakan beberapa menu tambahan seperti Krabby Patty dengan keju, “Double Patty”, dan “Kiddie Meal” (makanan khusus untuk anak-anak). Dengan harga yang relatif terjangkau kami yakin Anda akan merasa puas.

MENU


Krabby Patty

...

$1.0


with cheese

...

$1.99

Super Patty

...

$1.99

Double Patty

...

$3.99




Kelp Bits

...

$1.00




Shake

...

$1.50




Kiddie Meal

...

$2.00




KrabbyPatty.png

Krabby Patty

Fasilitas

Didorong kesuksesan pada restoran pertama, maka pada restoran yang kedua ini kami merencanakan untuk memberikan fasilitas yang terbaik. Semua hal di sini tentunya untuk kepuasan pelanggan. Beberapa fasilitas yang kami tawarkan di antaranya:

1. Tempat makan yang bersih dan nyaman dilengkapi dengan AC

2. Lima puluh meja makan yang sangat bagus

3. Pelayan restoran yang sangat ramah

4. Tempat bermain untuk anak-anak

5. Desain ruangan yang indah dilengkapi dengan lukisan dan dekorasi yang mengagumkan

6. Mushola yang cukup untuk shalat berjamaah

7. WC yang bersih dan terawat

8. Beberapa fasilitas lainnya

Anggaran Biaya

Kami berencana mulai membuat “Krusty Krab 2” pada bulan Mei 2007. Proyek ini direncanakan akan selesai pada bulan Juli 2007. Untuk membuat “Krusty Krab 2” kami menganggarkan $100,000. Uang sebesar itu akan kami dapatkan dari pemilik restoran Krusty Krab, Eugene Krabs dan dari beberapa sponsor. Rinciannya adalah sebagai berikut:

Rencana

Anggaran

Cat dan bahan pertukangan

$24,300

Meja, kursi, AC dan perabotan

$9,000

Hiasan, aksesoris, dan lukisan

$11,500

Perabotan dapur

$5,700

Bahan makanan dan minuman (untuk sebulan)

$3,400

Gaji tukang

$2,100

Mushola

$2,900

WC

$1,400

Tempat bermain

$1,500

Biaya diklat, promosi, dan acara pembukaan

$4,100

Biaya cadangan

$34,100

TOTAL

$100,000

Jadwal Pembangunan Restoran

Jika tidak ada kendala, baik yang bersifat teknis maupun nonteknis dijadwalkan restoran ini akan dibuka untuk umum pada tanggal 20 Juli 2007. Adapun rencana pembangunan restoran adalah sebagai berikut:

Tanggal

Kegiatan

1 Mei

Perizinan, mencari jasa arsitek (dari Harvard University)

3 Mei

Mencari bahan bangunan, pencarian biaya

10 Mei

Membersihkan lokasi

12 Mei

Pembuatan pondasi

19 Mei

Membuat tiang kayu

25 Mei

Membuat tembok bangunan

3 Juni

Memulai pengecatan

10 Juni

Melakukan dekorasi (ruangan restoran, WC, tempat bermain, mushola)

15 Juni

Pencarian pegawai “Krusty Krab 2” sebanyak sembilan orang

29 Juni

Pelatihan pegawai

6 Juli

Promosi dan pencarian sponsor

20 Juli

“Krusty Krab 2” resmi dibuka untuk umum.

Penutup

Untuk acara pembukaan kami akan mengundang band-band ternama yang akan memeriahkan acara tersebut. Kami berharap restoran kedua ini akan lebih sukses dibandingkan restoran pertama. Jika Anda memiliki saran, kritik, atau keluhan mengenai pembuatan restoran ini silakan hubungi customer service kami di nomor bebas pulsa 0809-KRUSTY-7749. Kepuasan pelanggan adalah tanggung jawab kami.

1 komentar:

Anonim mengatakan...

lucu banget. musholla.

Posting Komentar

silakan komentarnya..
kalo gak punya blog, pilihnya name/url.. urlnya kosongin aja.. okey.. thx a lot